Dosen IP UMRAH Menjadi Pemakalah Pada Seminar Nasional

seminar nasional bismar

Bismar Arianto, dosen Jurusan Ilmu Pemerintahan UMRAH terpilih menjadi salah satu penyaji makalah / paper dalam “Seminar Nasional Dinamika Pemerintahan Indonesia” yang diselenggarakan oleh Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Brawijaya Malang bekerja sama dengan Asosiasi Program Studi Ilmu Pemerintahan Seluruh Indonesia (APSIPI). Seminar tersebut berlangsung selama 2 hari (16 – 17 September 2015) dan dibagi ke dalam 2 sub tema yaitu “Tata Kelola Pemerintahan dan Inovasi Pemerintahaan Serta evaluasi Pemekaran” dan “Membangun Birokrasi”. Selain Bismar Arianto, terdapat 18 orang penyaji makalah / paper lainnya yang berasal dari berbagai Jurusan/Program Studi Ilmu Pemerintahan yang ada di Indonesia.

Hadir juga sebagai pembicara dalam seminar tersebut, Prof. Dr. Drs. H. Utang Suwaryo, MA (Ketua APSIPI), Prof Ramlan Surbakti (Guru Besar Universitas Airlangga), dan Prof. Dr. Ir. H.M. Nurdin Abdullah, M.Agr (Bupati Bantaeng Sulawesi Selatan). #hans88